Sinergi Lintas Generasi: Memperkuat Peran PMII dalam Dinamika Sosial dan Kebangsaan

Intens.id, Kendari – Dalam upaya memperkuat peran intelektual muda dalam dinamika sosial dan kebangsaan, Sekretaris Jenderal Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Sulawesi tenggara, menyoroti peran strategis PMII dalam menjawab tantangan zaman serta kontribusi konkret bagi pembangunan daerah.

Dalam pernyataannya, Masfandi, Sekjend PMII Sulawesi Tenggara, menegaskan bahwa peran kader PMII tidak hanya berhenti pada advokasi mahasiswa, tetapi juga harus mampu menjadi penggerak perubahan di berbagai sektor.

“PMII harus menjadi garda terdepan dalam membangun kesadaran kritis di kalangan mahasiswa dan masyarakat. Kita tidak boleh sekadar menjadi penonton dalam dinamika sosial dan politik, tetapi harus aktif menawarkan solusi yang konstruktif,” ujar Masfandi

Opini bersama ini menegaskan pentingnya kolaborasi lintas generasi di dalam PMII, termasuk sinergi antara kader aktif dan alumni. Beberapa strategi yang bisa kita terapkan, antara lain peningkatan kapasitas kepemimpinan, penguatan kajian akademik, serta peran aktif dalam mengawal kebijakan publik yang berpihak kepada rakyat.

Dalam kesempatan yang sama, Masfandi, menekankan bahwa regenerasi kepemimpinan di tubuh PMII harus tetap berpijak pada nilai-nilai perjuangan organisasi yang telah diwariskan oleh para pendahulu.(*)

Berita Terkait

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -spot_img

Topik Populer

KOMENTAR TERBARU